Menu dan ikon Microsoft office dan fungsinnya
Microsoft Word
Microsoft Word adalah perangkat lunak yang berfungsi untuk mengolah kata. Perangkat lunak ini biasa digunakan oleh masyarakat umum untuk berbagai keperluan. Perangkat lunak ini dirilis pada tanggal 21 Oktober tahun 1938.
Sekarang Microsoft Word sudah tersedia di sejumlah sistem operasi, seperti macOS, Windows, iOS dan juga Android. Perangkat lunak ini juga memiliki fungsi yang cukup bagi penggunanya karena bisa menghemat waktu dan tenaga pada saat membuat dokumen. Anda juga bisa mengolah data yang berkaitan dengan kata-kata secara mudah dan bisa meminimalisir kesalahan dalam penulisan.
Microsoft Excel
Microsoft Excel adalah perangkat lunak yang kerap digunakan di dunia akuntansi. Perangkat lunak yang satu ini bisa digunakan untuk mengatur data keuangan pada suatu perusahaan dengan mudah dan juga efisien. Banyak masyarakat yang menganggap Microsoft Excel satu ini sebagai alat manajemen data.
Data yang sering dikelola menggunakan perangkat lunak ini adalah keuangan. Fungsi lainnya dari Ms Excel adalah untuk menganalisa keuangan, pemasukan, pinjaman, pengeluaran dan juga riset harga dengan mudah dan efisien.
Microsoft PowerPoint
Microsoft PowerPoint adalah program yang berfungsi untuk presentasi. Dengan adanya perangkat lunak satu ini Anda bisa membuat, mengatur, dan format suatu file presentasi jadi lebih menarik sebelum Anda tampilkan kepada peserta atau penonton. Banyak masyarakat yang menggunakan Ms PowerPoint ini sebagai alat presentasi di perkantoran, perkuliahan, trainer dan yang lainnya.
Selain itu, fungsi lainnya dari Microsoft Office adalah sebagai alat memudahkan presentasi. Ms PowerPoint ini juga memiliki manfaat yang lainnya. Contohnya adalah untuk mengakses sejumlah perangkat komputer, baik untuk versi desktop hingga smartphone dan juga membuat slide presentasi profesional dengan didukung fitur yang menarik. Fitur yang tersedia di perangkat lunak ini, seperti video, gambar, audio, animasi, template atau desain dan yang lainnya.
Microsoft OneNote
Microsoft OneNote adalah perangkat lunak yang berfungsi membuat catatan menggunakan fitur kolaborasi multi-pengguna. Dengan adanya perangkat lunak satu ini, Anda bisa mengoperasikan di berbagai keperluan dengan mudah.
Contohnya adalah untuk mengolah catatan, kliping layar, gambar dan komentar audio. Nah, menariknya lagi di perangkat lunak ini Anda bisa berbagi dengan pengguna OneNote yang lainnya dengan internet.
Komentar
Posting Komentar